Anakku, banyak yang tidak bisa dilakukan oleh manusia. Tapi bila kalian melibatkan Alloh, maka bersama Alloh kau pasti bisa.
Alloh maha pencipta, dan ciptaan Alloh berdasar kekuasaan-Nya.
Sesungguhnya Alloh itu berkuasa atas segala sesuatu. (Ayat)
Bila Alloh mencipta tinggal bilang: Kun fayakun.
Bila Alloh mencipta tinggal bilang: Jadi, maka jadilah.
Sehingga apapun di tangan Alloh, semuanya bisa.
Manusia diizinkan membuat, buatan manusia berdasar kekuatan.
Manusia selalu pakai logika dan perhitungan.
Manusia selalu pakai pikiran dan pertimbangan.
Manusia selalu pakai tenaga dan kekuatan.
Sedangkan kekuatan akal, pikiran, dan tenaga manusia terbatas.
Maka di tangan manusia, ada yang bisa, dan ada yang tidak bisa.
Bila niat usaha untuk Alloh, kau akan diberi kekuatan.
Niatkan usahamu untuk kepentingan Alloh, kau akan bisa.
Bila selama usaha hadirkan Alloh, kau akan dibantu.
Usaha mewujudkan keinginan bersama Alloh, kau akan bisa.
Bila akhir usaha berserah pada Alloh, kau dijadikan sukses.
Manusia berusaha, Alloh yang menentukan, kau akan bisa.
Libatkan Alloh dari awal sampai akhir usahamu, kau akan bisa.
Alloh pasti turun tangan membantumu.
Alloh akan turunkan jutaan malaikat untuk mewujudkan impianmu.
Alloh akan tundukkan alam ini, berkhidmat melayanimu.
Renungan:
Musa as dan Harun as menaklukan Mesir dan Firaun.
Bersama Alloh, ternyata bisa.
Dawud as menaklukan Jalut, raja raksasa dari bani Israil.
Bersama Alloh, ternyata bisa.
Rosul saw dan Abu Bakar hijrah dari Makkah ke Madinah.
Bersama Alloh, ternyata bisa.
(Graha Pencerah Jiwa, Jumat, 22/01/2021, Abah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar